selamat datang di blog yang sangat sederhana ini. mohon para suhu memberi kritik dan saran. terima kasih.

Minggu, 24 Juli 2011

animasi motion shape Motion Shape


animasi yang di buat memakai macromedia flash ini, adalah salah satu animasi yang sangat dasar. tetap sangatlah berguna untuk pembuatan animasi yang sekarang makin banyak di pergunakan oleh masayrakat. membuat animasi motion shape tidak lah susah. tetapi kalo merasa males membaca tutor nya anda bisa langsung download saja disni. tapi kalo yang masih pengen mempelajari tutornya yuk kita mulai aja...


1.       Buatlah sebuah objek kotak dengan rectangle tool (R) pada frame 1, sebelum menempatkan objek pada lembar kerja kita aktifkan object drawing (J). setelah itu barulah atur posisi objek tersebut di sebelah kanan lembar kerja dan  berikanlah warna yang menarik.
2.       Kemudian pada layer 1 klik lah frame 40 dan klik kanan pilih insert blank key frame.
3.       Lalu  pada frame 40 buatlah objek bintang dengan polystar tool, dan tempatkan di sebelah kiri lembar kerja, aktifkan juga object drawingnya yach.
4.       Setelah itu klik di antara frame 1 sampai dengan frame 40, lalu pada property pilih tween : shape.
5.       Lalu jalankan animasi tersebut dengan ctrl+enter, bagaimana hasilnya? Mudah sekali bukan? Selamat mencoba.